Senin, 17 Februari 2014

Foto-foto PALSU alias HOAX penampakan di Gunung Kelud

Posted by ekayulianta 07.00, under | No comments

Pagi yang cerah sekali, Senin hari yang sangat panjang, sambil lihat-lihat jejaring sosial, buka jejaring sosial masih ada beberapa teman ada yang posting gambar G. Kelud meletus entah download sumbernya darimana, asal nyebar saja di beberapa jejaring sosial, dan beberapa orang sudah percaya dengan foto tsb.

Berikut Ekarockcity berikan klarifikasi beberapa gambar foto yang dipercaya dibilang penampakan asli dari Gunung Kelud, padahal........?
Foto-foto ini diklaim katanya diambil dari kamera salah seorang warga Blitar, Jawa Timur, padahal sebenarnya foto ini adalah letusan Gunung Peyehuye di Chile tahun 2011 silam
sumbernya fotonya DISINI gambar ke-5


Foto ini diklaim sekilas ada penampakan sosok mata menyala menyeramkan,  padahal sebenarnya foto ini editing photoshop, tanpa bantuan pakar telematika Roy Suryo pun terlihat jelas bahwa foto ini palsu alias HOAX
sumber fotonya juga sama dari DISINI gambar ke-7

Foto ini diklaim ada wajah iblis bertanduk, padahal sebenarnya hasil editing sehingga menyerupai wajah bertanduk


Foto ini diklaim juga ada wajah mirip manusia tengkorak, padahal sebenarnya itu foto editan, dan keterangannya bohongGambar sesosok wajah itu diambil dari adegan film Lord of The Ring 3 (Return of the King) dimana Aragorn, Legolas & Gimli memasuki celah gunung di antara Rohan & Gondor wajah setan itu bernama "King of the Dead" raja orang2 mati, dan bukan penguasa Gunung Kelud. Perhatikan baik-baik kedua foto dibawah ini

Setidaknya jangan langsung percaya dengan foto-foto yang katanya inilah, katanya itulah....bullshit, teganya kalian (para editor foto) menambah ketakutan, menyebar fitnah bukannya malah membantu korban yang tertimpa musibah.

Mari kita berpikir lebih positif, lebih obyektif, sikapi setiap bencana dengan sabar & tawakal, dan sisihkan sebagian kecil rejeki kita untuk membantu orang-orang yang terkena musibah.

Ekarockcity juga turut prihatin atas kejadian meletusnya G. Kelud, juga kota-kota sekitar yang terkena dampak hujan  debu vulkanik, dan pastinya bukan Ekarockcity yang menyebarkan foto-foto HOAX tsb.

0 komentar:

Posting Komentar

Tags

Blog Archive