
Baru saja sampai di kantor, Bos sudah memanggil ke ruangan, menanyakan pekerjaan yang dia berikan minggu lalu dan menambah pekerjaan lagi. Kemudian, ketika sampai di meja kita, sudah ada beberapa dokumen yang perlu kita lihat. Ratusan e mail, langsung mengantri memasuki inbox kita ketika kita menyalakan komputer. Overload!!. Itulah situasi yang kita hadapi, dan biasanya yang pertama terbayang di benak kita, adalah berteriak...